Pelatihan Excellent Customer Service bagi Tenaga Kependidikan UMY

1 Desember 2023, oleh: DSDM

Lembaga Pengembangan Karir dan Sumberdaya Manusia Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Telah Melaksanakan Pelatihan Excellent Customer Service bagi Tenaga Kependidikan UMY bertempat di Ruang Amphitheater E6 Gedung KH Ibrahim Lantai 5. Acara ini bertujuan untuk memberikan pelatihan mengenai pelayanan yang baik kepada konsumen khususnya di lingkungan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Acara ini dibuka langsung oleh Kepala LPKSDM Dr. Adhianty Nurjanah, S.Sos., M.Si pada tanggal 01 Desember 2023 di Ruang Ruang Amphitheater E6 Gedung KH Ibrahim Lantai 5 pada pukul 13.00 WIB sampai dengan selesai dengan menghadirkan narasumber Dr. Rini Juni Astuti, S.E., M.Si. Acara ini mengundang tenaga kependidikan tetap UMY.

More info:
📞: 0813-2610-1515
Website: https://dsdm.umy.ac.id/
Instagram: https://www.instagram.com/lpksdmumy/